Gaun Bridesmaid Wanita Muslimah

Gaun Bridesmaid Wanita Muslimah

Oktober 20, 2023 1 By cahaya

Siapa disini yang dipilih untuk menjadi bridesmaid atau pengiring wanita saat acara pernikahan besti, sahabat, kerabat, atau teman dekat? Semakin mendekati hari H, pasti banyak yang perlu dipersiapkan diantaranya adalah persiapan kesehatan fisik agar bisa tampil prima, tak luput juga penampilan fashion kita yang harus fashionable dan biasanya sesuai dengan dresscode kedua mempelai.

Model gaun bridesmaid bahan satin menjadi salah satu trend dikalangan masyarakat saat ini. Namun, yang akan kita bahas pada kesempatan ini adalah pakaian yang dirancang secara khusus untuk para pengiring pengantin wanita Muslim, yakni yang menggunakan Hijab dalam kesehariannya 

Sering kita jumpai ketika sekelompok teman- teman pendamping pengantin adalah hijaber, namun jangan khawatir ya meskipun berhijab Insha Allah tidak akan mengurangi look penampilan yang anggun serta menawan.

Nah, bagaimana nih caranya untuk menentukan pilihan gaun agar berseragam bridesmaid hijab dengan nuansa warna- warna yang cantik.

Warna- warna pastel bisa menjadi rekomendasi gaun satin untuk menjadi pilihan seragam bridesmaid hijab. Seiring berkembangnya zaman, tidak melulu satu warna saja ya, sudah beragam warna daripada bahan gaun yang bisa kamu jajal. 

Seperti warna- warna bold seperti merah maroon, ungu violet atau bahkan hitam pun cukup diminati, Intip inspirasi gaun bridesmaid hijab berikut ini yuk!

Model Baju Bridesmaid Muslimah

Selain wajib hukumnya bagi umat Islam, menutup aurat juga menghindarkan dari tindakan kriminal, perbuatan maksiat, pemerkosaan, perzinahan (naudzubillah min dzalik). 

Batasan aurat bagi perempuan semua anggota tubuh, kecuali muka atau wajah dan telapak tangan. Aurat bagi laki-laki adalah antara pusar sampai lututnya.

Menutup aurat bagi umat Islam hukumnya wajib, jika dilaksanakan akan mendapat pahala dan jika tidak dilakukan maka akan menuai dosa.

Untuk wanita muslimah sudah sepatutnya diajarkan bahwa tidak hanya berpakaian yang rapi, namun juga diwajibkan menutupi auratnya.

Salah satu perintah menutup aurat bagi perempuan tercantum dalam surat Al Ahzab ayat 59.

 

يَا أَيُّهَا النَّبِيُّ قُلْ لِأَزْوَاجِكَ وَبَنَاتِكَ وَنِسَاءِ الْمُؤْمِنِينَ يُدْنِينَ عَلَيْهِنَّ مِنْ جَلَابِيبِهِنَّ ۚ ذَٰلِكَ أَدْنَىٰ أَنْ يُعْرَفْنَ فَلَا يُؤْذَيْنَ ۗ وَكَانَ اللَّهُ غَفُورًا رَحِيمًا

Bacaan latin: Yā ayyuhan-nabiyyu qul li`azwājika wa banātika wa nisā`ilmu`minīna yudnīna ‘alaihinna min jalābībihinn, żālika adnā ay yu’rafna fa lā yu`żaīn, wa kānallāhu gafụrar raḥīmā

Artinya: “Wahai Nabi! Katakanlah kepada istri-istrimu, anak-anak perempuanmu dan istri-istri orang mukmin, “Hendaklah mereka menutupkan jilbabnya ke seluruh tubuh mereka.” Yang demikian itu agar mereka lebih mudah untuk dikenali, sehingga mereka tidak diganggu. Dan Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang.”

Terkait  Muslim Life Fair Jogja 2023 Dibuka, Booth Ini Langsung Diserbu Pengunjung

 

Tidak hanya itu, perintah menutup aurat bagi perempuan muslim juga dijelaskan melalui Al-Qur’an surat An Nur ayat 31:

 

وَقُلْ لِّلْمُؤْمِنٰتِ يَغْضُضْنَ مِنْ اَبْصَارِهِنَّ وَيَحْفَظْنَ فُرُوْجَهُنَّ وَلَا يُبْدِيْنَ زِيْنَتَهُنَّ اِلَّا مَا ظَهَرَ مِنْهَا وَلْيَضْرِبْنَ بِخُمُرِهِنَّ عَلٰى جُيُوْبِهِنَّۖ وَلَا يُبْدِيْنَ زِيْنَتَهُنَّ اِلَّا لِبُعُوْلَتِهِنَّ اَوْ اٰبَاۤىِٕهِنَّ اَوْ اٰبَاۤءِ بُعُوْلَتِهِنَّ اَوْ اَبْنَاۤىِٕهِنَّ اَوْ اَبْنَاۤءِ بُعُوْلَتِهِنَّ اَوْ اِخْوَانِهِنَّ اَوْ بَنِيْٓ اِخْوَانِهِنَّ اَوْ بَنِيْٓ اَخَوٰتِهِنَّ اَوْ نِسَاۤىِٕهِنَّ اَوْ مَا مَلَكَتْ اَيْمَانُهُنَّ اَوِ التَّابِعِيْنَ غَيْرِ اُولِى الْاِرْبَةِ مِنَ الرِّجَالِ اَوِ الطِّفْلِ الَّذِيْنَ لَمْ يَظْهَرُوْا عَلٰى عَوْرٰتِ النِّسَاۤءِ ۖوَلَا يَضْرِبْنَ بِاَرْجُلِهِنَّ لِيُعْلَمَ مَا يُخْفِيْنَ مِنْ زِيْنَتِهِنَّۗ وَتُوْبُوْٓا اِلَى اللّٰهِ جَمِيْعًا اَيُّهَ الْمُؤْمِنُوْنَ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُوْنَ – ٣١

Arab-Latin: Wa qul lil-mu`mināti yagḍuḍna min abṣārihinna wa yaḥfaẓna furụjahunna wa lā yubdīna zīnatahunna illā mā ẓahara min-hā walyaḍribna bikhumurihinna ‘alā juyụbihinna wa lā yubdīna zīnatahunna illā libu’ụlatihinna au ābā`ihinna au ābā`i bu’ụlatihinna au abnā`ihinna au abnā`i bu’ụlatihinna au ikhwānihinna au banī ikhwānihinna au banī akhawātihinna au nisā`ihinna au mā malaikat aimānuhunna awittābi’īna gairi ulil-irbati minar-rijāli awiṭ-ṭiflillażīna lam yaẓ-harụ ‘alā ‘aurātin-nisā`i wa lā yaḍribna bi`arjulihinna liyu’lama mā yukhfīna min zīnatihinn, wa tụbū ilallāhi jamī’an ayyuhal-mu`minụna la’allakum tufliḥụn

Artinya: “Dan katakanlah kepada para perempuan yang beriman, agar mereka menjaga pandangannya, dan memelihara kemaluannya, dan janganlah menampakkan perhiasannya (auratnya), kecuali yang (biasa) terlihat. Dan hendaklah mereka menutupkan kain kerudung ke dadanya, dan janganlah menampakkan perhiasannya (auratnya), kecuali kepada suami mereka, atau ayah mereka, atau ayah suami mereka, atau putra-putra mereka, atau putra-putra suami mereka, atau saudara-saudara laki-laki mereka, atau putra-putra saudara laki-laki mereka, atau putra-putra saudara perempuan mereka, atau para perempuan (sesama Islam) mereka, atau hamba sahaya yang mereka miliki, atau para pelayan laki-laki (tua) yang tidak mempunyai keinginan (terhadap perempuan) atau anak-anak yang belum mengerti tentang aurat perempuan. Dan janganlah mereka menghentakkan kakinya agar diketahui perhiasan yang mereka sembunyikan. Dan bertobatlah kamu semua kepada Allah, wahai orang-orang yang beriman, agar kamu beruntung.”

 

Salah satunya menggunakan Hijab dan juga baju yang tertutup, Ketika salah pilih nantinya akan membuat kamu menjadi salah kostum.

Terkait  Apakah Menikah di Bulan Suro/ Muharram Dilarang dalam Islam?

Merasa bingung mana gaun seperti apa yang cocok untuk para muslimah ini? Mulai dari segi bahan, kemudian model, motif untuk menjadi bridesmaid muslimah perlu beberapa pertimbangan nih.

Gaun Bridesmaid Satin Kombinasi Brokat Nan elegan

Model gaun muslimah yang pertama adalah perpaduan Bahan brokat sebagai atasan dipadukan dengan Bahan satin polos sebagai bawahannya.

Kalian bisa menambahkan aksen ikat pinggang kecil yang terbuat dari bahan satin juga. Aksen pinggang ini mampu menonjolkan model pinggang yang membuat pakaian semakin manis.

Keseluruhan yang ditampilkan pakaian ini memiliki efek mengkilap untuk ciptakan tampilan yang lebih elegan dan mewah.

Gaun bridesmaid kombinasi Brokat dan satin ini siap ciptakan ilusi tubuh lebih ramping nan elegan. Supaya tampilan lebih sempurna, pilihlah hijab yang memiliki warna senada dengan pakaiannya, ya!

Kebaya Bridesmaid Model Tunik Dengan Celana Panjang

gaun bridesmaid islami celana panjang

Seragam bridesmaid di era sekarang memang cukup variatif dan menarik untuk di eksplore ya!

Jika biasanya tampilan baju pesta hanya sebatas dress, rok panjang, rok batik sebagai bawahannya, sekarang baju bridesmaid juga bisa di styling sedemikian rupa.

 Model baju bridesmaid tunik ini tetap bisa digunakan muslimah, karena dinilai lebih simple dengan aksen bagian dada. 

Agar lebih menarik, sambungkan dengan celana slim model pensil atau bisa menggunakan kulot satin untuk ciptakan kesan modern nan praktis. 

Padu padankan dengan pemanis yaitu memakai flat shoes, tidak melulu harus menggunakan heels ya.

Gaun Bridesmaid Model Mermaid

Model baju bridesmaid versi mermaid ini memang desainnya seperti putri duyung, dimana bagian atas pas pada tubuh kemudian bagian bawahnya melebar.

Baju Bridesmaid Hijab Model Mermaid

Untuk kalian wanita muslimah yang ingin tampil anggun di acara pernikahan, model baju ini adalah jawabannya!

Cocok dengan semua jenis bentuk tubuh, ketika kamu merasa kurang tinggi bisa menggunakan high heels nantinya agar tampilan kamu menjadi proporsional!

Kombinasi apik dengan atas bordiran yang dipadukan dengan kain satin yang tampak jatuh pada bagian bawahnya.

Pastikan untuk memilih warna yang soft, agar penampilan kamu menjadi lebih feminim dan cantik.

Gaun Bridesmaid Satin Model Princess

Seperti halnya namanya gaun bridesmaid Model princess akan membuat look tampilan seolah – olah menjadi princess. 

Dress berbahan satin bisa dipadukan dengan kain tulle ini akan menambah kesan elegan. Sesuaikan dengan warna misalkan warna steel blue yang bisa dipadukan dengan hijab berwarna navy.

Terkait  Alasan Orang Jawa tidak Menikah di Bulan Sura

Modelnya simple namun tetap terlihat mewah dan glamour.

Gaun Bridesmaid Satin Model Lengan Balon

dress bridesmaid hijab lengan balon

Yang baru kekinian banget nih, Yakni, gaun satin Model dengan lengan balon atau bergelembung lucu. Biasanya sih, yang paling banyak diminati adalah warna black nya, namun banyak pula pilihan warna yang cerah dan menarik. Dress ini memberikan kesan elegan, memberikan kesan percaya diri dan dramatis.

Semakin sempurna dengan aksen pita lebar berwarna senada yang terdapat pada pergelangan tangan.  Kalian bisa menambahkan bross, atau menggunakan Hijab yang polos, kemudian sedikit sentuhan flat shoes yang menawan.

Gaun Bridesmaid Satin Model Ruffle

Selain Gaun model lengan balon yang tak kalah menjadi fashion favorit adalah gaun satin Model Ruffle. Tidak sedikit wanita muslimah yang ingin berpenampilan menarik namun tidak monoton. Mereka kerap kali suka menggunakan gaun model ruffle.

gaun bridesmaid satin muslimah cantik elegan

Nah ini bisa menjadi referensi gaun satin selanjutnya yang dapat kamu kenakan saat menjadi bridesmaid. Kalian bisa memadukannya dengan warna hijab yang senada, atau warna heels yang berwarna soft. Penampilan kamu pun akan menjadi anggun dan menawan.

Gaun Bridesmaid Satin Model A- line

Kalau kalian ingin tampil yang simpel saja, tapi tetap terlihat cantik dan anggun, maka gaun gaun dengan model a-line bisa menjadi pilihan. Kamu hanya perlu memberi tambahan belt dari bahan yang sama di bagian pinggang dan diikat pita untuk memberikan kesan ramping.

gaun bridesmaid ruffle hijab islami

Nah, untuk kalian yang ingin model gaun bervariasi Gaun Model wrap ini salah satu pilihan yang tepat! Di buat fit di bagian atas lalu lurus ke bawah dengan membentuk lipatan bergelombang di bagian samping.

 

Agar terlihat lebih menarik dan memberi kesan ramping juga diberi ikatan dengan dari bahan yang sama. Adanya tali tersebut untuk mengikat lipatan agar lebih kuat.

Itulah beberapa model gaun bridesmaid berbahan satin hijab yang bisa menjadi referensi sahabat untuk menghadiri pernikahan teman atau sahabat kamu.